Peringatan Maulid Nabi PAC Muslimat Kepuhteluk (4/12/2021) |
mwcnukepuhteluk.com - Pajingahan - Pada hari Sabtu tanggal 4 Desember 2021 Pengurus Anak Cabang Muslimat NU Kepuhteluk mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang bertempat di MDU Pajinggahan, berlangsung mulai pukul 13.00 hingga selesai.
Acara yang dikemas dengan cukup sederhana namun tetap memiliki khidmat, karena semua pengurus ranting muslimat bersama-sama kompak hadir dalam acara tersebut. Kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh pengurus PAC Muslimat NU Kepuhteluk setiap tahun dengan lokasi kegiatan secara bergantian ketiap ranting. Tepat pada tahun 2021 bertempat di Ranting Muslimat NU Pajinggahan.
Susunan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW PAC Muslimat NU Pajinggahan disusun sangat unik, hal ini dibuktikan dengan andilnya semua ranting dalam pengisi acara, Pembawa acara dari Ranting Muslimat NU Labuhan, Pembaca Qori' dari Ranting Candi, Salawat Badar dari Ranting Langaor, Koor Indonesia Raya, Ya lal wathan, dan Mars Muslimat diisi oleh Ranting Diponggo, Asyrakal dan Zamrah diserahkan kepada Ranting Muslimat NU Pajinggahan.
Menurut Ketua PAC Muslimat NU Kepuhteluk Ustadza Qomariyah, "peringatan maulid Nabi ini tidak pakai 'bherkat', namun kami sangat bangga dan terharu karena kompaknya para pengurus untuk bisa bergerak bersama untuk hadir dan mengisi acara ini, harapan kami kedepan Muslimat NU Kepuhteluk tetap bisa bersinergi dengan Bapak MWC NU Kepuhteluk baik dalam membangun organisasi maupun membangun fisik untuk organisiasi NU, maka dari itu di Peringatan Maulid Nabi kali ini kami menjalankan kotak untuk memberikan sumbangsih berupa uang dari kotak keliling tadi sebesar Rp. 1.679.000".
Kedepan kami harapkan peringatan Maulid Nabi ataupun kegiatan keagamaan bisa dilaksanakan secara bersama antara MWC dan Muslimat, dan juga kami sampaikan terima kasih atas dukungan dari PAC Muslimat NU Kepuhteluk yang telah mau bergerak berasama anggota membantu terlaksananya pembangunan gedung MWC, kata Ust. Fauzi Usman Ketua MWC NU Kepuhteluk.
0 comments: